Minggu, 23 Oktober 2016

Piala AFF 2016 Secara Resmi Batal Di Gelar


Piala AFF Futsal 2016 akhirnya batal digelar. Turnamen yang sedianya digelar pada 30 Oktober-8 November ini ditiadakan akibat Thailand mundur sebagai tuan rumah menyusul wafatnya Raja Bhumibol Adulyadej serta adanya masa berkabung nasional.

Melansir Jawapos.com, Indonesia sendiri juga menarik diri sebagai tuan rumah. Lewat surat elektronik yang dikirimkan pihak Asean Football Federation (AFF) kepada seluruh federasi negara kontestan juga dijelaskan beberapa alasan yang melatari pembatalan Piala AFF tahun ini.
Sekjen PSSI, Azwan Karim mengakui bahwa surat pembatalan turnamen ini dari AFF sudah sampai ke PSSI. Dengan pembatalan ini, ia menghargai keputusan yang ditempuh AFF.

"Setelah Thailand mundur, kami ditawari AFF untuk menjadi tuan rumah. Namun setelah itu, kami akhirnya belum bisa menjadi tuan rumah," kata Azwan Karim seperti diberitakanpssi.org.

Zainudin Nordin selaku anggota komite AFF berupaya agar Singapura mau jadi tuan rumah. Sayang, FAS (Asosiasi Sepak Bola Singapura) juga menyatakan tak sanggup menggelar Piala AFF di negara mereka karena problem sponsor.

"Untuk Timnas Futsal yang sudah melakoni Training Centre beberapa bulan ini, kami harap terus semangat, meski semua merasa kecewa. Semoga dalam waktu dekat, Timnas Futsal dapat mengikuti event Futsal Internasional yang lainnya," urai Azwan.

"Untuk itu PSSI ingin pemain, pelatih, dan ofisial Timnas Futsal tetap kompak. Mengenai kelanjutan TC Timnas Futsal, segera PSSI dan FFI akan melakukan pembicaraan terkait ini," tandasnya